![]() |
DE Cinnamon |
Apa Itu Desktop Environment Cinnamon ?
Cinnamon adalah lingkungan desktop yang didasarkan pada GTK + 3 toolkit yang di rilis pada tahun 2011. Proyek ini awalnya dimulai sebagai garpu dari GNOME Shell, yaitu shell grafis semata, namun menjadi lingkungan desktop sendiri di Cinnamon 2.0. Cinnamon awalnya dikembangkan oleh (dan untuk) distribusi Linux Mint, dengan adopsi yang lebih luas menyebar ke distro lain dari waktu ke waktu.
Fitur-Fitur Cinnamon
- Efek desktop, termasuk animasi dan efek transisi.
- Panel dilengkapi dengan menu utama, peluncur, daftar jendela dan system tray dapat disesuaikan di sebelah kiri,, tepi atas atau bawah kanan layar.
- Berbagai ekstensi.
- Applet yang muncul di panel.
- Ikhtisar dengan fungsi yang sama dengan yang di GNOME Shell
- Pengaturan editor untuk kustomisasi mudah. Hal ini dapat menyesuaikan:
- Panel
- Kalender
- Tema
- Efek Desktop
- Applet
- Ekstensi
Menurut penulis sendiri Desktop Environment yang bernama Cinnamon ini sangat simpel. Desktop Environment ini sangat dekat degan tampilan Desktop Windows. Dengan panel yang dapat diatur, dan indikator seperti koneksi dan baterai yang mirip dengan Windows. Desktop ini sangatlah ringan, apabila dibandingkan dengan Desktop Environmen seperti Gnome. Tampilannya pun tidak terlalu ramai. Cinnamon sendiri biasanya diterapakan oleh Linux Mint untuk setiap rilisnya. Mengapa dari itu mengapa Linux Mint menjadi distro yang populer. Salah satu faktornya mungkin karena Linux MInt menerapkan Cinnamon untuk lingkungan deskopnya. Tampilan Desktop Cinnamon memang cocok dengan pengguna yang masih baru dalam menggunakan Linux ( migrasi Linux ). Tampilan Cinnamon juga membuat para pengguna teringat dengan tampilan Windows.
Cara Instal Desktop Environment Cinnamon
Tambahkan ppa:lestcape/cinnamon ke repositori anda. Jika anda menggunakan Ubuntu dapat menjalankan perintah berikut ini secara urut.
sudo add-apt-repository ppa:lestcape/cinnamon
sudo apt-get update && sudo apt-get install cinnamon
Setelah di instal, anda log out dari Operasi Sistem anda. Nanti sewaktu anda ingin Log in, akan ada pilihan Desktop Environment. Pilihlah Desktop Environment Cinnamon yang sudah di instal tadi.
Penampakan Cinnamon saya, di sandingkan dengan tema Windows 10
![]() |
Cinnamon dengan tema Windows 10 |
Instal saja langsung, instalnya pake koneksi lho ya. Pastikan dalam menginstal Cinnamon ini anda memiliki kuota data yang cukup dan koneksi yang baik. Untuk melancarkan proses instal. Untuk jaga-jaga siapkan data 200Mb.
Sekian dari saya terima kasih sudah berkunjung.
EmoticonEmoticon